Tutorial Cara Optimasi Seo Youtube Untuk Pemula!

Seberapa efektifkah implementasi SEO di Youtube? Bagaimana cara optimasi Seo Youtube yang tepat untuk Youtuber pemula!? Itu adalah beberapa dari sekian banyak pertanyaan yang terngiang di kepala saya ketika saya membuat channel Youtube.com/catperku untuk pertama kali. Maklum, namanya juga masih pemula, jadi ya bingung setengah mati cari cara biar video yang saya buat bisa ditonton banyak orang.

Salah satunya sih ya dengan cara optimasi SEO Youtube ini ya. Dari semua sumber traffic yang bisa didapatkan di Youtube, traffic dari SEO ini adalah sumber traffic yang algoritmanya sedikit bisa ditebak. Tidak seperti traffic dari “Algoritma Rekomendasi” atau penayangan video di halaman home Youtube. Akan sangat sulit menebak itu, dan juga memerlukan effort yang tidak sedikit.

Berbeda dengan implementasi Search Engine Optimization yang lebih gampang karena banyak tools yang bisa digunakan untuk metode ini. Asiknya lagi, penggunaan SEO di Youtube ini enggak sesusah kalau di blog. Karena hanya perlu mengetahui tekni SEO dasar saja sudah cukup. Tidak perlu memusingkan masalah off page SEO seperti linkback placement atau semacamnya.

Sekarang, Langsung Ke Tutorial Cara Optimasi Seo Youtube Untuk Pemula Saja Ya!

Nah, sudah penasaran mau belajar? Selain akan saya jelaskan lagi dengan tulisan, saya juga sudah membuatkan video tutorial optimisasi SEO Youtube seperti dibawah ini. Tenang, ini gratis, gak perlu daftar dulu macam daftar Kartu Prakerja.

Gak usah bayar, kamu cuma perlu subscribe channel bloggerpi.com/youtube ini lalu aktifkan loncengnya agar saya terhibur dan makin semangat untuk membuat video baru. Dengan subscribe, kamu bisa langsung mendapatkan notifikasi kalau ada video baru yang tayang.

Teknik SEO yang ada di bawah ini bisa kamu terapkan pada video Youtube biasa, atau Playlist Youtube yang ada di channel kamu. Dengan melakukan optimasi seperti di video ini, kemungkinan video kamu banyak ditonton semakin besar.

 

Optimasi SEO Youtube Untuk Pemula, Apa Ada Efeknya? [ Tutorial Youtuber Pemula ]

 

Kira-Kira, Apa Yang Diperlukan Dan Perlu Diketahui Untuk Melakukan Search Engine Optimization Di Youtube Channel Kamu?

Akan saya bahas satu persatu setelah ini. O iya, sebelum mulai membahas lebih lanjut, pastikan kualitas video kamu juga bagus ya agar orang terus nonton dan subscribe. Karena meski bisa ditemukan dengan mesin pencari, kalau kualitas video kamu biasa aja atau jelek, orang bakal gak mau nonton lama.

Dan kalau orang hanya sebentar saja melihat video kamu, bakalan susah untuk mendapatkan posisi pertama karena oleh mesin pencari dianggap kurang relevan atau kurang bagus. Nah, sekarang mari bahas satu persatu.

1. Brainstorming Ide, Atau Kata Kunci Sesuai Niche

Tentu saja sebelum mulai mencari proses pencarian kata kunci, kamu harus punya ide dahulu. Nah, ide ini berbeda beda, tergantung channel Youtube kamu nichenya apa.

Baca Juga:  Cara Riset Kata Kunci Youtube Agar Video Banyak Yang Nonton Bagaimana Ya?

Biasanya untuk mencari ide kata kunci ini yang saya lakukan ya nonton Youtube yang relevan dengan niche, baca berita, baca blog dan bahkan baca forum. Baru setelah ide saya dapatkan, pengembangannya ya berdasarkan ide utama.

Oke, biar gampang saya kasih contoh lewat blogerpi.com ini. Rencananya disini saya bakal bahas banyak hal terkait tutorial. Jadi kata kunci utamanya bisa dibilang “tutorial“.

Nah, dari situ baru bisa dilanjutkan ke proses selanjutnya menggunakan SEO Youtube Tools. Kayak gimana? Lanjutkan saja membaca tulisan ini sampai selesai ya.

2. Seo Youtube Tool Untuk Riset Data Kata Kunci Dengan Gratis

Untuk melakukan riset kata kunci ini sebenarnya ada banyak metode, bisa pake tool atau software, atau bisa juga hanya menggunakan box pencarian Youtube saja. Gampang kok, bahkan Youtuber Pemula juga bisa melakukan ini.

  • Riset Keyword Tanpa Tool : Cara ini bisa dilakukan jika kamu hanya ingin mencari topik atau kata kunci yang populer di Youtube. Karena biasanya topik populer di Youtube itu akan secara otomatis direkomendasikan lewat box pencarian Youtube. Kelemahan dari metode ini adalah, kita tidak tahu seberapa banyak orang yang mencari dengan kata kunci tersebut.

    Biasanya topik populer di Youtube itu akan secara otomatis direkomendasikan lewat box pencarian Youtube Search.
    Biasanya topik populer di Youtube itu akan secara otomatis direkomendasikan lewat box pencarian Youtube Search.
  • Riset Keyword Dengan Tool : Nah, kalau ini adalah salah satu cara untuk riset kata kunci atau riset Keyword di Youtube dengan bantuan software atau alat. Saya akan merekomendasikan beberapa SEO Youtube Tools gratis yang bisa digunakan. Meski kalau mau bisa menggunakan fiturnya secara maksimal harus menggunakan versi berbayar. Beberapa tools untuk riset Keyword di Youtube tersebut adalah :
    • TubeBuddy : SEO Youtube tool ini dibuat spesial untuk Youtuber, jadi ya saya merekomendasikan untuk mengunakan versi bebayar TubeBuddy kalau kamu mau serius membangun channel Youtube.
    • Keywords Everywhere : Ini adalah plugin Google Chrome yang bisa digunakan untuk riset kata kunci Blog dan Youtube.
    • Keyword.io : Bagus untuk riset kata kunci Long Tail Keywords, atau kata kunci yang panjang. Penjelasan detail di artikel berbeda saja ya.
    • UberSuggest : Ini paling sering saya gunakan untuk riset kata kunci artikel Blog, tapi cukup efektif juga untuk optimisasi Youtube SEO.

3. Optimasi Metadata Video

Seperti yang saya bilang diatas, bagian terpenting dari optimasi SEO di Video Youtube itu adalah menggunakan teknik dasar onpage SEO saja. Itu artinya peletakan kata kunci harus diperhatikan dengan benar. Paling tidak kata kunci yang akan kamu incar itu harus diletakkan di beberapa tempat berikut :

  • Pada Judul Video
  • Pada Deskripsi Video
  • Pada Meta Tag Video

Lebih jelas mengenai ini ada di video tentang optimai SEO Youtube yang saya buat di Channel Bloggerpi.com/youtube diatas. O iya, selain 3 point wajib diatas agar video Youtube kamu SEO Friendly, ada beberapa hal lain yang juga perlu diperhatikan seperti :

  • Mengisi lokasi video.
  • Memilih kategori video yang benar.

Selain bagus untuk SEO, mengisi lokasi dan kategori dengan benar akan meningkatkan kesempatan video kamu muncul di pencarian. Contohnya, kalau video kamu tentang “liburan ke Jogja”, sebaiknya ya diisi dengan lokasinya di Jogja, dan kategorinya tentang traveling.

Ini yang selalu saya lakukan di channel Youtube tentang traveling saya youtube.com/catperku, dan hasilnya cukup memuaskan. Channel traveling saya ini traffic terbesarnya bersumber dari hasil pencarian dari Google Search dan Youtube Search.

Terus, ada satu lagi yang menjadi faktor yang tak kalah penting agar setelah video kamu muncul di hasil pencarian, orang mau klik dan melanjutkan untuk melihat videonya.

Thumbnail yang bagus dan relevan akan memperbesar kemungkinan video kamu dilihat orang. Biasanya ada juga yang memanfaatkan teknik “Thumbnail Klik Bait” untuk bagian ini.

Gak masalah sih pake klik bait. asal bukan hoax dan relevan dengan konten saja thumbnail Youtube yang kamu pake. Setelah kamu menerapkan cara ini, bisa coba dilihat hasilnya di Youtube Analytics ya.

4. Embed Di Blogpost Yang Relevan Agar Bisa Terindex Oleh Google Search

Salah satu yang bikin saya suka buat konten di Youtube adalah, karena Youtube ini produk Google. Itu artinya, ada kemungkinan video Youtube yang dibuat bisa muncul di hasil pencarian Google Search Indonesia.

Tentu saja itu bisa terjadi kalau kamu melakukan optimasi SEO dulu. Dan salah satu cara untuk memperbesar kemungkinan video kamu muncul di hasil pencarian, kamu bisa lakukan dengan embedd video kamu di artikel yang relevan.

Salah satu video Youtube saya muncul di Google Search.
Salah satu video Youtube saya muncul di Google Search.

Seperti di artikel ini, saya menaruh video tutorial optimasi SEO Youtube dengan harapan kalau video di channel bloggerpi muncul di hasil pencarian Google Search. Memang memasang video pada artikel blog itu bukan hal yang wajib agar video kamu bisa muncul di hasil pencarian Google Search.

Kadang tanpa ditaruh di artikel pun juga bisa tetap muncul di Google Search kok. Ya seperti di gambar diatas itu salah satu video saya muncul di hasil pencarian. Saya sengaja menggunakan mode incognito Google Chrome agar hasilnya tidak terpengaruh dengan history pencarian.

5. Rutin Promosi Video Untuk Mendapatkan Engagement Yang Bagus

Sebelum mendapatkan posisi bagus di hasil pencarian, salah satu optimasi yang bisa kamu lakukan adalah rutin melakukan promosi video kamu. Paling gampang ya lewat media sosial lain seperti Facebook, Twitter dan Instagram.

Soalnya ketika engagement di sebuah video Youtube itu bagus, kemungkinan video tersebut akan muncul di halaman pencarian pertama makin besar. Intinya, makin banyak komentar relevan dan subscriber makin nambah dengan cepat.

Tentu makin besar pula kemungkinan video di Channel Youtube kamu muncul di halaman pertama. Asal, kamu juga sudah setting Channel Youtube kamu dengan benar seperti disini ya.

6. Rajin Update Konten Di Youtube

Oke, ini yang gak kalah penting. Teknik SEO Youtube tidak akan bekerja dengan maksimal kalau kamu tidak rajin update. Ya kalau kamu jarang update konten di channel kamu, jangan harap channel kamu bakal dilirik sama Google.

Logika sederhana yang dipakai disini adalah, makin banyak konten video kamu yang bagus, makin banyak juga yang bisa direkomendasikan Google Search atau Youtube Search di posisi pertama pencarian.

Tutorial Cara Optimasi Seo Youtube Untuk Pemula!
Tutorial Cara Optimasi Seo Youtube Untuk Pemula!

7. Analisis Statistik Video Setelah Beberapa Saat Untuk Mentukan Langkah Selanjutnya

Youtube membuat dashboard analytics ini bukan cuma untuk pajangan. Tapi untuk kamu pakai dan memahami bagaimana hasil dari konten yang kamu buat. Untuk yang channel Youtubenya sudah dimonetise mungkin ya buat mengetahui video seperti apa yang banyak mendatangkan uang.

Sementara itu buat yang belum monetise dan subscribernya belom banyak, bisa buat mengetahui video seperti apa yang banyak mendatangkan subscriber.

Mengenai detail pembahasan Analytics di Youtube Studio ini nanti akan saya buatkan video tersendiri di channel Youtube Bloggerpi ya. Jadi buat yang belum subscribe silahkan subscribe dan aktifkan lonceng dulu ya.

Biar enggak ketinggalan kalau videonya sudah jadi. Selain itu ada banyak video menarik seputar Tutorial Youtube yang bisa kamu lihat ya. Siapa tahu kamu ingin serius belajar Youtube agar channel kamu makin sukses.

***

Oke, kalau begitu sampai segini dulu ya pembahasan mengenai optimasi SEO Youtube di bloggerpi.com ini. Kalau ada pertanyaan langsung ditanyakan saja di kolom komentar video yang ada diatas. Kalau menurut kamu artikel ini bermanfaat, kamu juga bisa bagikan ke teman kamu yang mungkin membutuhkan!

Oh hi there 👋
It’s nice to meet you.

Implementing SEO for UMKM, small and medium enterprises is now affordable. We help Indonesian UMKMs and small businesses grow through digitalization

Sign up to receive awesome content in your inbox, every month.

We don’t spam! Read our privacy policy for more info.

Info: Jika Anda memerlukan Jasa Freelancer Pembuatan Blog, Website, Toko Online, SEO, dan Digital Marketing, jangan ragu untuk hubungi Bloggerpi Digital lewat email di [email protected] atau hubungi kami lewat WA sekarang di sini!

Rijal Fahmi Mohamadi

Starting my career as a Software Engineer, I have now become a Digital Marketing enthusiast with core skills in SEO (Search Engine Optimization), writing, Search Engine Marketing (SEM), Social Media, and SEO Data Analysis. I enjoy working remotely, helping businesses grow and achieve profitability with my expertise. PS: Although Software Engineer is no longer my main profession, I can still code! I am proficient in PHP and am seriously learning Python for data analysis.

2 comments on “Cara Optimasi Seo Youtube Untuk Pemula!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *